Strategi Baru NASA untuk 'Selamatkan' Robot Opportunity
Jakarta - Robot penjelajah milik NASA, Opportunity, telah 15 tahun berada di Mars. Tapi karena badai debu hebat yang terjadi di sana pada Juni 2018, Opportunity tidak bisa menerima sinar matahari sebagai sumber tenaganya dan sampai saat ini belum dapat beroperasi.
NASA pun telah mencoba mengontak Opportunity lebih dari 600 kali selama tujuh bulan terakhir dan masih belum mendapat respons dari robot tersebut. Kini NASA memiliki strategi baru untuk menghubungi dan menghidupkan kembali Opportunity.
Strategi baru ini akan berjalan selama beberapa minggu, serta akan menjajaki tiga skenario kemungkinan. Salah satunya Opportunity diperkirakan mengalami masalah dengan radio atau jam internalnya.
"Kami telah dan akan terus menggunakan berbagai teknik dalam percobaan kami untuk mengontak robot penjelajah tersebut," kata Project Manager Opportunity John Callas seperti dikutip dari Gizmodo, Minggu (27/1/2019).
"Strategi perintah baru ini merupakan tambahan dari perintah 'sweep and beep' yang telah kami transmisikan menuju penjelajah sejak bulan September," sambungnya.
Dengan strategi baru ini, Opportunity akan diperintahkan untuk tidak hanya mengirimkan sinyal beep tapi juga mengubah mode komunikasinya.
Ilmuwan di NASA pun dikejar oleh waktu untuk segera mendapatkan jawaban dari Opportunity. Itu karen Mars sedang menuju musim dingin yang dapat menimbulkan kerusakan lebih jauh kepada Opportunity jika tidak memiliki cukup tenaga untuk tetap hangat.
NASA mengatakan bahwa mereka akan mengirimkan instruksi baru menuju Opportunity selama beberapa minggu. Jika masih tidak ada jawaban, NASA kemudian akan memutuskan apakah akan menyerah untuk misi "penyelamatan" ini atau tidak.
Bagaimanapun, pencapaian Opportunity sudah sangat bagus karena awalnya hanya ditargetkan beroperasi 90 hari. Selama 15 tahun di Mars, ia antara lain menemukan beberapa tanda akan adanya air di sana.
Sumber :
https://inet.detik.com/science/d-4402431/strategi-baru-nasa-untuk-selamatkan-robot-opportunity
https://inet.detik.com/science/d-4402431/strategi-baru-nasa-untuk-selamatkan-robot-opportunity
No comments